Mempertahankan Standar Tinggi
Berangkat dari nilai perusahaan PT Bintang Toedjoe, untuk menyediakan kesehatan bagi konsumen kami berkomitmen memberikan produk yang sehat, aman, dan berkualitas. Produk dan bahan baku diuji dari awal sampai akhir untuk tetap menjamin produk berkualitas tinggi. PT Bintang Toedjoe terus berinovasi berdasarkan ilmu pengetahuan untuk menghasilkan produk yang menyehatkan konsumen. PT Bintang Toedjoe menerapkan standar dan aturan ketat dalam tiap proses untuk memastikan bahwa kami memenuhi komitmen keselamatan dan kualitas kami.
Dalam memperkuat komitmen terhadap nilai PT Bintang Toedjoe, pendekatan yang dilakukan adalah pendekatan terhadap kualitas, keamanan produk, dan keselamatan dimulai dari hulu ke hilir dengan menetapkan kebijakan dan standar yang tinggi.
Tanggung Jawab Inovasi
Dalam berinovasi menghasilkan produk yang sehat, Quality by Design diterapkan dari awal pengembangan produk. Artinya inovasi yang dilakukan berdasarkan ilmu pengetahuan dan juga mengkaji seluruh resiko. PT Bintang Toedjoe memastikan bahwa seluruh standar kualitas, keamanan produk, dan keselamatan terpenuhi selama proses produksi.
Fokus pada Kualitas
PT Bintang Toedjoe berkomitmen penuh untuk menghasilkan produk yang berkualitas dari hulu ke hilir, karena kami memahami bahwa kualitas, keamanan produk, dan keselamatan adalah sesuatu yang tidak boleh dinegosiasikan. Kami mengontrol kualitas, keamanan produk, dan keselamatan di seluruh siklus hidup produk dan seluruh proses sesuai good manufacturing practice. Bahan baku yang kami gunakan sudah dipastikan halal dan kami menentukan sendiri spesifikasi bahan baku yang akan kami gunakan. Fasilitas pabrik obat, obat tradisional, dan pangan milik PT Bintang Toedjoe sudah dirancang untuk mencegah kontaminasi, keamanan produk, dan bahaya keselamatan. Penerapan good manufacturing practices selalu melekat dalam tiap proses. Standar yang kami terapkan mengadopsi dari standar ISO 9001, CPOB (Site Pulogadung), CPOTB, Halal Assurance System, CPPOB (Site Cikarang) and Food Safety System Certification (FSSC) 22000 (Site Cikarang). Dalam pengendalian kualitas proses, sistem kami diverifikasi oleh inspektor yang independen. Pastinya untuk menjamin produk berkualitas tinggi, laboratorium kami melakukan ratusan pengujian tiap tahun.
Lingkungan yang Terpelihara
Sebagai perusahaan tersertifikasi PROPER Hijau dan PROPER BIRU, kami bertanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat tempat kami berada. Kami terus menerapkan kepatuhan terhadap ISO 14001 serta peraturan lingkungan Indonesia yang berlaku. Kami berupaya lebih untuk meminimalkan dampak yang terjadi terhadap lingkungan.